Dandim Pati Dampingi Danrem 073/Mkt Hadiri Musrenbangwil di Pati



Visitpati.com

Pati- Pada hari Senin, tanggal 21 April 2025, bertempat di Pendopo Kabupaten Pati, Dandim 0718/Pati LetKol Inf Jon Young Saragi S. Sos,.M.I.P Mendampingi Pangdam IV/Diponegoro yang diwakili Danrem 073/Makutarama Kolonel Inf Ari Prasetya, S.E., M.Han menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Wilayah (Musrenbangwil) Se-Eks Karesidenan Pati Tahun 2025. 

Dalam Sambutan Gubernur jateng Komjen Pol (Purn) Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.M.K. menyampikan, Jawa tengah ibarat anak muda perlu adanya investasi, jadikan diri kita sebagai manager marketing karena kemampuan di daerah kita beda-beda, sehingga perlu eks Karesidenan pati bersatu menuju swasembada pangan di jawa tengah sebagai lumbung pangan Nasional dan Pembentukan Kecamatan Berdaya (Pemberdayaan ekonomi bagi disabilitas, perempuan, pelaku ekonomi kreatif dan sport center) aset dari pemerintah kab/kota," Jelas Gubernur.

Lebih lanjut menyampikan Pembangunan Infrastruktur melalui Permukiman Layak Huni melalui 1 KK 1 rumah layak huni, Pengembangan Pusat Rekreasi dan Promosi Pembangunan, dan Gelanggang Olah Raga Internasional." Tegasnya.

Melalui forum strategis yang mempertemukan para kepala daerah untuk menyatukan visi pembangunan wilayah, khususnya dalam mendukung ketahanan pangan Jawa Tengah. Terdapat sinergi positif antara Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam merespons tantangan perubahan iklim dan ketahanan pangan ke depan.

About redaksi

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.