PATI (GEMBONG) - Dalam rangka memperingati HUT RI ke 76, Koramil 0718/11-Gembong melaksanakan karya bhakti dengan mengadakan pembersihan di sekitar Waduk Seloromo Gembong. Karya bhakti yang diikuti anggota Koramil Gembong serta 24 personel Saka Wirakartika tanpa ragu mengambil sampah yang berceceran di seputar waduk. Selasa (17/8).

Hal ini dilakukan sebagai upaya menjaga lingkungan yang bersih dan sehat di sekitar waduk yang berada di Kabupaten Pati. Selain itu sebagai upaya untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme anggota Saka Wira Kartika apalagi dalam suasana HUT Kemerdekaan RI.

Babinsa Koramil 11/Gembong Serma Haryono yang turut mendampingi kegiatan ini mengatakan bahwa jiwa nasionalisme harus dipupuk sejak dini. Melalui  Pramuka salah satunya untuk memupuk jiwa nasionalisme.

"Dalam memperingati HUT RI, kami mengajak kepada anggota Saka Wira Kartika untuk berkarya nyata, salah satunya dengan mengadakan karya bhakti ini," Ungkap Haryono.

Dengan diadakannya kegiatan ini diharapkan banyak masyarakat yang peduli akan pentingnya kebersihan dan kesehatan, apalagi di saat pandemi Covid-19 yang belum juga reda.
(m@s)

About redaksi

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.