Masuk Karantina, 20 Finalis Duta Wisata Pati Dapat Wejangan Khusus

VisitPati.com - Kota, 20 finalis Mas dan Mbak Duta Wisata Pati 2018,  secara khusus mendapat wejangan dari Sekretaris Daerah Kabupaten Pati, Suharyono. Sebelum memasuki masa karantina selama tiga hari, 27- 29 para finalis ini bertemu dengan Sekda Pati terlebih dahulu. Jum'at, 27 Juli 2018.

Menurut Sekda, para finalis Duta Wisata mesti memahami tujuan dan maksud diadakannya event tahunan ini. Ia mengatakan, duta wisata diselenggarkan untuk memberikan ruang kepada putra putri daerah yang memiliki potensi, bakat dan kompetensi untuk membangun dunia kepariwisataan di Kabupaten Pati. Untuk itu ia berpesan pada seluruh finalis, agar mampu memaksimalkan potensi diri, dalam tugasnya untuk meningkatkan promosi pariwisata daerah.

Tak hanya itu, ia pun berpesan agar dalam event Duta Wisata ini, menjadi ajang untuk membangun karakter putra putri daerah yang berjati diri wong Pati.

"Tujuan Duta Wisata ini, untuk menghasilkan putra putri wisata yang berkualitas, kreatif , inisiatif, dinamis dan berjati diri Pati. Untuk itu, saya harap para mas dan mbak dapat menjadi mitra Pemkab yang mampu mempromosikan kekayaan seni budaya dan pariwisata di Kabupaten Pati," pesan Suharyono pada para peserta.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Dinparpora) Sigit Hartoko  mengungkapkan, pendaftaran Duta Wisata telah berlangsung pada 7 Mei - 18 Juli 2018 lalu, dengan 108 pendaftar yang terdiri dari pelajar  SMA/SMK, perwakilan dari tiap kecamatan dan OPD. Sementara itu, tes tertulis dan wawancara dilaksanakan pada tanggal 20 - 23 Juli 2018 diikuti oleh 94 peserta. "Dengan materi seleksi meliputi kepariwisataan, public relation, bahasa Inggris, seni budaya, kepribadian dan busana," ungkapnya.

Lebih lanjut Sigit menerangkan, dalam event Mas dan Mbak tahun ini, para finalis Duta Wisata 2018 ini akan menjalani masa karantina di Agro Wisata Jollong selama tiga hari. Sedangkan grand final pemilihan Duta Wisata, akan diselenggarakan pada tanggal 4 Agustus 2018. "Pemenang Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Pati tahun 2018 diharapkan dapat mempromosikan potensi pariwisata lokal di kabupaten Pati secara berkelanjutan," pungkas Sigit. (vp/ hms) 

About redaksi

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.